11 Makanan Khas Bandung yang Unik dan Lezat

gambar makanan khas bandung

Makanan khas Bandung merupakan makanan yang menjadi identitas atau ciri khas suatu daerah, banyaknya keanekaragaman suatu daerah dapat memunculkan berbagai macam makanan khas baik tradisional maupun modern. Salah satunya adalah Bandung.

Bandung adalah salah satu daerah di Jawa Barat yang menjadi destinasi favorit bagi para wisatawan. Bandung tidak hanya terkenal dengan tempat wisatawan yang indah, makanan didaerah Bandung juga tidak kalah enak dengan daerah lainnya. Jika kamu sedang ada di Bandung kurang lengkap jadinya kalau kamu belum mencicipi makanan khas Bandung.

Ada banyak makanan khas daerah yang wajib untuk kamu cicipi apabila berkunjung ke daerah yang satu ini. Makanan khas Bandung yang populer dan enak mulai dari makanan berat sampai makanan manis yang akan memanjakan lidahmu.

Berikut 11 macam makanan khas Bandung yang wajib kamu coba saat berkunjung ke kota Bandung.

1. Surabi

Surabi merupakan makanan khas Bandung yang banyak diminati orang
Sumber: Instagram @fabulousecake_shop

Surabi merupakan makanan tradisional khas Bandung yang terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan santan. Adonan surabi dibakar diatas tungku dengan menggunakan cetakan, cetakannya terbuat dari tanah liat.

Dulu surabi hanya memiliki 2 rasa yaitu pedas oncom gurih dan manis dengan saus kinca. Kalo sekarang sudah banyak varian rasa mulai dari rasa durian, coklat, sosis, keju dan lain-lain.

Adapun cara pembuatan surabi, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah siapkan bahan-bahan seperti tepung terigu, ½ sendok baking powder, santan, air daun suji, garam dan 2 butir telur ayam. sedangkan bahan untuk kuahnya yaitu gula merah, gula pasir, santan, garam, 3 cm kayu manis, 3 lembar daun pandan, 1 buah cengkeh.

Lanjut pada proses pembuatan kuah, campuran semua bahan kedalam panci, masak diatas api sedang dan aduk santan agar tidak pecah, tunggu sampai gula merah mencair serta bahan lainnya tercampur rata. Setelah matang angkat dan tunggu dingin.

Pada proses pembuatan adonan kue surabi, yaitu campurkan tepung terigu, garam, baking powder aduk rata, lalu tambahkan telur yang sudah dikocok sebelumnya, tuang santan kedalam tepung lalu aduk hingga rata terakhir tambahkan air daun suji, diamkan sebentar.

Lalu dimasak pada proses pemasakan surabi menggunakan cetakan yang terbuat dari tanah liat kalau kamu tidak punya cukup mengunakan wajan saja bisa. Tuang adonann kedalam wajan lalu tutup, tunggu beberapa saat sampai adonan surabi berpori-pori dan matang, ambil surabi dan akhirnya surabi siap dimakan dengan campuran kuah santan yang manis dan gurih.

2. Kue Bandros

Kue bandros merupakan makanan khas Bandung yang populer
Sumber: Instagram @siti_sonirah

Orang Bandung mana sih yang nggak kenal dengan makanan yang satu ini, kuliner ini menjadi ciri khas di Bandung. Jajanan khas dari Jawa barat ini penampilannya mirip dengan kue pukis, kalau di Betawi ada juga yang menyebutnya kue pancong, Biasanya dibumbui garam biar lebih gurih.

Dibeberapa tempat kue ini disebut dengan nama kue rangi, kue pancong, kue bandros sekarang tampil dengan kekinian dengan cita rasa manis dengan topping coklat dan keju ada pula kue bandros original dengan cita rasa asin dan manis taburan gula pasir.

Berlokasi di lokasi dijalan Cisangkuy kecamatan Bandung Wetan kota Bandung, Jawa Barat. Bandros mulai populer sejak tahun 1950 para penjual kue bandros dengan pikulan banyak yang berkeliling kota pada masa itu. Makanan yang satu ini terbuat dari adonan tepung beras,santan dan kelapa parut.

Ada satu penjual bandros yang unik loh, namanya bandros koboi karena penampilannya menggunakan topi ala koboi makanya dinamakan bandros koboi. Harga bandros sekitar Rp. 35.000 dengan topping kekinian dan Rp. 15.000 untuk bandors original kamu sudah dapat mencicipi makanan yang satu ini.

Adapun cara pembuatannya antara lain, Campur tepung beras, tepung ketan, garam dan gula. Adonan bandros menggunakan tepung ketan supaya teksturnya kenyal dan tidak mudah hancur. Kemudian tambahkan kelapa parut, aduk hingga rata terakhir tambahkan air, air yang digunakan adalah air matang/panas, buat adonan sampai teksturnya agak encer.

Adonan bandros bisa diberi perasa seperti coklat atau green tea. Adonan siap dimasak, panggang diatas wajan khusus berbentuk setengah lingkaran. Jadi deh kue bandros yang gurih dan enak.

3. Kue Balok

Kue balok merupakan makanan khas Bandung yang teksturnya padat dan bentuknya kotak seperti balok kayu
Sumber: Instagram @infobandungkuliner

Selanjutnya adalah kue balok dinamakan kue balok karena teksturnya padat dan bentuknya kotak seperti balok kayu. Sekilas kue balok mirip dengan kue pukis tapi bedanya kue pukis menggunakan santan sedangkan kue balok pakai susu, kue balok juga lebih tebal dengan berbagai variasi yang lebih kekinian.

Selama lebih dari 70 tahun kudapan ini sudah lama eksis tepatnya pada tahun 1950 an, sekarang banyak loh variasi dari kue balok selain rasa original ada sekitar 10 variasi rasa yang lain, kamu bebas memilih kue balok matang sempurna maupun setengah matang sama-sama enak kok.

Ciri khas dari sajian ini ada pada proses pembakarannya dimana caranya tidak berubah sejak dulu, adonan dimasak dengan cetakan khusus proses memasaknya menggunakan bara api dari bawah dan atas sehingga memberikan aroma yang khas.

Makanan ini cocok disantap pada saat bersantai ditemani teh atau kopi.bBerlokasi di jalan Abdul Rahman Saleh kecamatan Cicendo Kota Bandung, Jawa Barat kue balok kang Didin wajib untuk kamu coba nih, biasanya buka setiap hari selama 24 jam.

Kalau soal harga makanan ini cukup terjangkau per buahnya hanya sekitaran Rp. 3.000 untuk yang polos original dan Rp. 4.000 untuk yang memakai topping aneka rasa.

Berikut cara pembuatan kue balok, langkah pertama siapkan tepung terigu, gula, margarin, telur, cream cheese dan varian rasa lainnya seperti red velvet atau coklat bubuk. Masak cream cheese terlebih dahulu dengan susu dan margarin, kalau margarin sudah mencair tuang susu sesuai takaran, lalu tambahkan coklat, tunggu semua bahan hingga mencair jangan lupa aduk sampai gosong ya.

Setelah matang tunggu beberapa saat sampai adonan dingin terlebih dahulu. Disisih lain kocok telur dengan tepung dan perasa, aduk kalau sudah Kalis adonan cair sebelumnya bisa dicampurkan, aduk hingga kental.

Langkah terakhir adalah proses pemasakan masukkan adonan kedalam cetakan tunggu sekitar 15 menitan. Angkat dan sajian kue balok sudah siap untuk kamu nikmati dengan berbagai macam varian.

Baca Juga: Makanan khas Serang yang unik dan lezat

4. Seblak

Seblak merupakan makanan khas Bandung yang memiliki rasa pedas dan gurih
Sumber: Instagram @ariemadione

Salah satunya makanan khas Bandung adalah seblak, siapa sih yang gak tau seblak ? kalau kamu pecinta seblak ngak? perempuan biasanya suka ni sama yang namanya seblak, rasa pedas dan gurih makin menambah nafsu makan. Seblak basah terbuat dari kerupuk yang direbus.

Makanan ini memiliki rasa yang khas karena terbuat dari bumbu rempah. Makanan ini sudah dimodifikasi dengan tambahan telur, makaroni, ceker, kwetiau, sayur mie, bakso dan sosis.

Nah, berikut cara pembuatan seblak yaitu, siapkan kerupuk kanji mentah, 1 butir telur ayam yang sudah dikocok terlebih dahulu, daun bawang yang sudah diiris, daun seledri, garam, penyedap rasa, kecap manis 1 sendok makan, cabe rawit, bawang merah dan bawang putih serta 2 ruas kencur. Langkah selanjutnya Rendam kerupuk pada air panas hingga mengembang lalu tiriskan beri sedikit minyak goreng agar tidak lengket.

Haluskan cabai, bawang merah dan serta kencur sampai halus. Selanjutnya tumis semua bumbu yang sudah dihaluskan tambahkan irisan daun bawang dan seledri, aduk hingga mengeluarkan aroma wangi, masukkan kerupuk lalu tambahkan telur yang telah dikocok sebelumnya, aduk agar menjadi telur orak arik, beri sedikit air lalu tambahkan garam dan penyedap rasa.

Aduk hingga air menyusut dan berikan 1 sendok kecap manis. Tunggu beberapa saat sampai semua bumbu meresap, tuangkan seblak keatas mangkok dan berikan taburan bawang goreng sebagai pelengkap. Akhirnya seblak siap deh untuk kamu santap.

5. Cilok

Cilok merupakan makanan khas Bandung yang terbuat dari tepung kanji dan di campur dengan bumbu bumbu khusus
Sumber: Instagram @ancilladhian

Nama cilok diambil dari kata aci dicolok yang artinya tepung kanji yang ditusuk. Makanan ini terbuat dari tepung kanji yang dicampur dengan bumbu-bumbu kemudian dikukus. Kamu bisa menemukan pedagang cilok di pinggir jalan dan biasanya nongkrong di dekat sekolahan.

Cilok biasanya dihidangkan dengan bumbu kacang dan saus. Kamu bisa kok mencobanya dirumah, berikut cara pembuatan cilok. Siapkan tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih, daun bawang yang sudah diiris, penyedap rasa, dan garam. Haluskan bawang putih, tambahkan sedikit garam.

Siapkan wadah masukkan tepung tapioka, tepung terigu, daun bawang, penyedap rasa, bawang putih yang sudah dihaluskan, masukkan air panas sedikit demi sedikit lalu aduk menggunakan sendok setelah dirasa adonan tidak panas aduk dengan tangan agar tercampur rata, uleni hingga Kalis dan bentuk adonan menjadi bulat sesuai keinginan mu.

Panaskan panci yang berisikan air dan masukkan minyak sayur 2 sendok, setelah air mendidih masukkan adonan cilok, setelah cilok matang angkat dan tiriskan. Lalu campurkan cilok dengan kuah kacang, atau saus cabai sesuai selera.

6. Cimol

Cimol merupakan makanan khas Bandung yang terbuat dari tepung kanji dan bentuknya bulat dan akan mengembang ketika digoereng
Sumber: Instagram @kartikaaryabayu

Makanan khas selanjutnya adalah cimol, cimol terbuat dari tepung kanji yang dibentuk bulat dan akan mengembang ketika digoreng. Cimol disajikan dengan bumbu kering seperti bumbu rasa asin, pedas, maupun balado. Cimol dapat kamu jumpai di pinggir jalan.

Banyak sekali pedagang kaki lima yang menjual makanan khas satu ini. Adapun cara pembuatan cimol yaitu, siapkan tepung sagu, 1 sendok makan tepung terigu, air, bawang putih yang sudah dihaluskan, garam, kaldu bubuk, bubuk jagung manis dan bubuk balado.

Masukkan tepung sagu, tepung terigu, garam dan kaldu bubuk kemudian aduk hingga tercampur rata. Panaskan panci yang sudah diisi air tambahkan bawang putih masak hingga mendidih. Setelah mendidih tuang air rebusan bawang putih kedalam tepung sedikit demi sedikit, aduk hingga adonan menjadi Kalis dan mudah dibentuk. Ambil adonan dan bentuk seperti bulatan besar kecilnya tergantung seleramu.

Goreng cimol dengan api kecil tunggu sampai cimol mengapung setelah mengapung ubah apinya menjadi api sedang dan tunggu cimol sampai matang, angkat dan tiriskan. Pada proses penyajian taburi bubuk cabai atau bubuk jagung keatas cimol. Dan akhirnya cimol siap untuk disajikan.

Baca Juga: Makanan khas Medan yang unik dan lezat

7. Mie Kocok Bandung

Gambar mie kocok bandung yang unik dan lezat
Sumber: Instagram @infokuliner_jkt

Mie kocok Bandung adalah mie pipih yang dicampur dengan kikil sapi, sayuran dan toga serta taburan daun bawang dan bawang goreng. Nama mie kocok muncul karena sebelum disajikan, mie dan campurannya terlebih dahulu diaduk dan dikocok.

Rasa mie kocok mirip dengan mie ayam atau mie bakso, perbedaanya adalah kuah mie kocok lebih kental dan isi didalamnya. Penggunaan kikil didapat dari daging sapi dengan tekstur yang kenyal dan empuk agar semakin nikmat. Rasa kuah yang gurih serta kikil yang empuk dapat memanjakan lidahmu.

Kamu dapat mencicipi mie kocok yang ada Simpang Tiga Rawamangun sudah ada sejak tahun 82, bukanya setiap hari dari pukul 10 pagi sampai 11 malam.

Berikut cara pembuatan mie kocok Bandung, agar kamu bisa mencoba untuk membuatnya dirumah. Bahan-bahan yang harus kamu siapkan yaitu daging sapi dan kikil sapi yang sudah direbus sampai lunak, bawang putih yang sudah dihaluskan, lada bubuk, 1 ruas jahe di geprek,1 buah pala yang sudah digeprek, garam, gula pasir, kaldu bubuk, dan air yang dipakai adalah (air rebusan kaldu daging dan kikil sapi).

Adapun bahan pelengkapnya yaitu Daun seledri, bawang goreng, jeruk limau, mie kuning, sambal rawit dan taoge. Tumis bawang putih halusnya, tambahkan jahe,aduk hingga harum lalu tambahkan pala tambahan air kaldu sapi, bumbui dengan lada, gula, garam, kaldu bubuk.

Selanjutnya tambahkan daging dan kikil. Setelah matang angkat jangan lupa cicipi apakah sudah pas atau belum. Tahap selanjutnya adalah proses penyajian, pertama siapkan mangkuk lalu tambahkan mie kuning, tambahkan kuah, taoge, daun bawang, seledri, tambahkan kikil dan daging, bawang goreng dan jeruk limau sambal rawit bagi kamu pecinta pedas. Akhirnya mie kocok Bandung siap untuk disajikan,

8. Batagor

Bator merupakan makanan khas Bandung yang terbuat dari tahu goreng
Sumber: Instagram @anchilladhian

Nama batagor diambil dari kata bakso tahu goreng, batagor terbuat dari adonan ikan dan tepung tapioka yang dimasukkan kedalam kulit pangsit, lalu digoreng. Batagor disajikan dengan bumbu kacang, kecap dan perasan jeruk limau.

Adapun cara pembuatan batagor, langkah pertama yang harus kamu lakukan yaitu siapkan Ikan tenggiri, ebi, daun bawang, putih telur, bawang putih yang sudah dimemarkan, lada bubuk, garam, gula pasir dan es batu, haluskan semua bumbu, selanjutnya campurkan adonan dengan tepung terigu, tepung sagu lalu campur dengan air dan aduk hingga rata.

Ambil tahu dan pangsit, isikan adonan kedalam tahu, isi sampai padat, begitu pula dengan pangsit. Panaskan minyak lalu masukkan, aduk hingga merata tunggu sampai kecoklatan dan garing. Sekarang kita akan membuat sausnya, masukkan cabe keriting, cabe merah besar, bawang putih, dan kacang lalu haluskan.

Panaskan minyak lalu masukkan bumbu kacangnya, tambahkan daun jeruk, gula pasir dan garam, tunggu beberapa saat sampai matang dan mengeluarkan aroma harum. Langkah terakhir adalah proses penyajian ambil batagor tahu dan pangsit lalu siram dengan kuah kacang.

8. Cireng

Gambar cireng yang merupakan makanan khas Bandung yang terbuat dari tepung kanji, tepung terigu, merica bubuk, daun bawang, bawang putih dan air
Sumber: Instagram @inspirasi_masakan.keluarga

Nama cireng diambil dari kata aci digoreng. Ada 2 jenis cireng yaitu cireng salju dan cireng isi. Cireng terbuat dari adonan tepung kanji, tepung terigu, garam, merica bubuk, daun bawang, bawang putih dan air. Cireng biasanya disajikan dengan saus sambal atau bumbu rujak.

Adapun cara pembuatan cireng yaitu, siapkan nasi lalu haluskan, siapkan mangkuk masukkan nasi, daun bawang, irisan cabai, bawang putih yang sudah dicincang halus, dan tepung tapioka tambahan air hangat lalu aduk hingga kenyal dan tercampur rata, jangan lupa tambahkan garam, kaldu jamur dan merica.

Setelah adonan siap bentuk seperti bakwan dan goreng diatas minyak panas. Goreng sampai warnanya kecoklatan, kamu bisa menambahkan cabe bubuk agar makin pedas. Jadi deh cireng yang cocok dijadikan teman dikala santai.

9. Cuanki

Gambar cuanki
Sumber: Instagram @jalanjajan_minho

Cuanki adalah makanan berkuah khas Bandung. Nama cuanki diambil dari kata cari uang jalan kaki karena banyak yang menjualnya hanya dengan gerobak. Unik sekalikan singkatan makanan khas Bandung. Cuanki terdiri dari cuanki lidah, mie bakso, siomay, pangsit goreng, dan tahu lalu disiram dengan kuah bening.

Berikut cara pembuatan cuanki, disini kita akan membuat cuanki tahu dan pangsit, adapun bahan-bahan yang digunakan yaitu tahu, kulit pangsit, sedangkan untuk isiannya daging ikan tenggiri, bawang putih, air, dan tepung tapioka.

Membuat isiannya aduk semua bahannya seperti daging ikan tenggiri yang sudah dihaluskan dengan bawang putih, dengan air aduk hingga adonan tercampur lalu tambahkan tepung tapioka sedikit demi sedikit, kalau adonan sudah Kalis angkat dan siap untuk dicetak.

Kalau kamu ingin membuat cuanki pangsit, mudah kok caranya kamu hanya memasukkan adonan cuanki kedalam pangsit lalu dibungkus. Untuk cuanki tahu, potong tahu menjadi dua bagian lalu masukkan adonan Cuanki. Cuanki yang sudah dibungkus siap untuk digoreng, goreng cuanki hingga berubah warna menjadi kecoklatan dan kering.

Karena penggorengan yang kurang kering bisa membuat cuaki tidak awet. Cuanki yang sudah kering bisa bertahan selama 4 bulan jika terhindar dari tempat lembab dan sinar matahari langsung. Satu kantong cuanki berharga sekitar Rp. 17.000 cukup terjangkau khan.

11. Karedok

Karedok merupakan makanan khas bandung yang terbuat dari campuran sayur sayuran yang segar dan di siram dengan kuah kacang
Sumber: Instagram @e_ndro

Makanan khas Bandung selanjutnya adalah karedok, karedok terbuat dari campuran sayur-sayuran segar yang disiram dengan kuah kacang. Penggunaan sayurannya terbilang unik dimana jika biasanya sayur dimasak terlebih dahulu, tetapi di karedok sayuran yang mentah, biasanya sayur yang digunakan adalah taoge, kol, kacang panjang, kemangi, terong, dan mentimun.

Oalahan karedok memiliki beberapa varian mulai dari karedok leunca, karedok kacang panjang dan karedok sayuran. Karedok memiliki cita rasa yang kaya akan serat serta manis gurih dari bumbu kacang.

Berikut cara pembuatan karedok, panaskan minyak, lalu goreng kacang tanah setelah matang angkat dan tiriskan, goreng cabai, rendaman asam Jawa, haluskan cabai yang sudah digoreng, masukkan satu ruas kencur, terasi yang sudah dibakar, garam lalu kacang tanah haluskan semua bumbu tersebut sampai halus, terakhir masukkan irisan gula merah dan perasan air asam Jawa, berikan sedikit air, dan sedikit jeruk limau lalu aduk kembali.

Nah untuk sayuran yang kita gunakan adalah kacang panjang yang sudah dipotong-potong sesuai keinginanmu, irisan kol seukupnya, irisan timun, taoge, terong bulat,terakhir daun kemangi. Aduk semua sayuran hingga tercampur rata terakhir tambahkan bawang goreng dan kerupuk sebagai pelengkap.

Itulah beberapa penjelasan mengenai makanan khas Bandung yang dapat menjadi referensi pada saat berkunjung ke Bandung tidak hanya lezat, dan enak tetapi makanan tersebut memiliki nama yang unik.

Walaupun makanan khas tersebut sudah jadul dan lama tetapi sampai sekarang makanan khas Bandung tersebut masih eksis loh karena terus menyajikan berbagai varian sehingga tidak hilang tertinggal jaman. Dan buat kamu yang belum sempat ke Bandung kamu bisa kok mencoba membuatnya dirumah atau membelinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses cookies to offer you a better browsing experience. By browsing this website, you agree to our use of cookies.