Makanan khas Rote merupakan salah satu diantara ribuan jenis makanan asli di Indonesia yang wajib kamu coba dan pastinya tidak kalah enak dari makanan daerah lain. Makanan khas Rote ini ada yang berjenis makanan ringan, makanan berat, ada yang manis,ada yang asam, dan masih banyak jenis lain yang wajib sekali untuk dicoba.secara geografis, Pulau Rote merupakan pulau paling selatan Indonesia.
Tentunya kamu sudah tahu dong Pulau Rote ini ada di provinsi mana. Pulau Rote merupakan salah satu pulau dari Nusa tenggara timur. Pulau Rote ini sangat terkenal akan letak wilayahnya yaitu berada diantara dua benua yakni benua Asia dan benua Australia.
Bukan hanya itu saja fenomena alam yang ada di pulau Rote tidak kalah menarik loh. Kepulauan Rote ini tentunya sama seperti kepulauan lain yang kaya akan alam, memiliki keberagaman budaya, dan tradisi dan makanan khas tentunya. Berbicara soal makanan, kita tentunya sudah tahu negara Indonesia tidak kekurangan orang pintar dan bijak dalam hal pengolahan makanan.
Jadi tidak heran jika Indonesia kaya akan jenis Makanan yang khas. Demikian juga dengan kepulauan Rote ini ada banyak jenis makanan yang diolah masyarakat setempat sehingga tak sedikit masyarakat yang berkunjung kesana untuk menikmati kuliner nya. Dan bukan hanya itu saja makanan khas pulau Rote ini juga sudah banyak dijual ke wilayah lain.
Berikut 7 makanan khas pulau Rote yang yang enak dan lezat untuk dicoba
1. Susu Goreng
Susu goreng dan merupakan makanan khas dari pulau Rote Mungkin kamu sudah pernah tahu dan pernah mencoba bagaimana rasa susu goreng dan valak jika dalam namanya sangat unik bukan? sama seperti rasanya yang begitu menggugah selera saat kamu mencium aromanya. Susu goreng ini berbahan dasar dari susu kerbau murni agar masyarakat setempat sering menyebutnya sebagai amboe yang diperah dari kerbau betina atau disebut dengan ambaine.
Tahap pembuatan susu goreng cukup mudah pertama-tama kita siapkan susu kerbau murni yang telah diperah dan dimasukkan ke dalam wajan yang sebelumnya disaring terlebih dahulu agar ampas susu yang membeku tidak ikut tercampur. Setelah itu tambahkan gula lempeng secukupnya, wajan yang berisi susu dan gula tadi kita panaskan di api tumpu atau letakkan kurang lebih selama 10 menit hingga mendidih.
Biasanya orang Rote menyebutnya navali, untuk menambah cita rasa khas pada susu goreng kita tambahkan gula air atau Tuah opo. komposisi ketiga bahan diatas, kita aduk terus selama kurang lebih 30 menit hingga cairan susu menjadi kental dan berbentuk gumpalan berwarna coklat kemerahan merahan, setelah dirasa cukup kering, adonan susu goreng tadi kita angkat dari wajan dan disalin ke dalam piring bersih.
Mungkin kamu penasaran mengapa susu yang digunakan itu susu kerbau, jadi susu kerbau ini memiliki banyak manfaat. secara umum susu sapi atau kerbau memiliki kandungan karbohidrat lemak, protein, vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh.
Bukan hanya itu saja, susu kerbau murni ini berfungsi untuk meningkatkan kekuatan tulang, menjaga kesehatan jantung dan masih banyak manfaat lainnya. setelah susu goreng siap disajikan , kita sudah bisa langsung menikmatinya. Susu goreng ini akan lebih nikmat ditemani dengan roti tawar. Dari Cerita diatas pastinya kita langsung ngiler dan ingin mencobanya. Makanya buruan dicoba jangan sampai ketinggalan.
2. Falak
Sama seperti susu goreng sebelumnya. Falak juga merupakan kuliner dari hasil olahan susu kerbau murni. Falak ini adalah makanan khas Rote yang sama dengan susu goreng juga sangat diminati orang banyak. Bukan hanya orang Rote saja Tapi orang dari luar rote bahkan di berbagai daerah di Indonesia karena kelezatannya.
Tahap pembuatan yaitu ambil susu kerbau murni lalu masukkan ke dalam baskom dan dicampur dengan 2 gelas gula air atau lalu diaduk hingga tercampur merata. kemudian campurkan bahan yang tadi dituang ke dalam gelas gelas plastik.
Gelas demi gelas kita masukkan ke dalam wadah kukusan lalu kita diamkan selama kurang lebih 10 sampai dengan 15 menit hingga campuran di dalam gelas merata. Sembari menunggu adonan matang, tumbuk lah kulit kayu manis sebagai penambah cita rasa dalam adonan Falak.
Setelah itu tunggu sampai matang. Kemudian gelasnya kita angkat dari wadah kukusan dengan berhati-hati karena gelasnya panas. sambil mendinginkan kita taburkan serbuk kayu manis yang sudah ditumbuk. nah falak sudah siap disantap. Untuk menikmati Falak kita tidak perlu menambah makanan lain karena Falak sudah sangat melejit di lidah..
3. Roti Teng teng
Roti Teng teng merupakan makanan khas pulau rote ndak Nusa tenggara timur yang cukup unik dan tidak sedikit peminatnya. Roti Teng teng ini punya ciri khas tersendiri beda dari roti yang lain. Bahan untuk mebuat roti teng teng cukup sederhana Pertama ada kacang tanah kedua gula air.
Gula air? Gula ditambah air? Bagaimana sih gula air itu? Jadi gula air ini merupakan salah satu produk dari PT alami sejahtera Nusantara yang berada di kabupaten Rote Ndao, provinsi Nusa tenggara timur.
Ternyata gula air ini bukan gula yang dicampur dengan air sehingga menghasilkan gula air. Namun gula air ini merupakan hasil olahan dari nila lontar yang memiliki rasa yang sangat manis dan cocok untuk campuran minuman sehari hari.
Eits, jangan salah untuk penyajian gula air ini, cukup mencampur gula dengan air. Untuk mendapatkan gula air ini kamu tidak perlu jauh jauh ke pulau Rote, karena gula air ini sudah ada dijual di pasaran. Jadi tidak ada alasan lagi dong untuk tidak bisa membuat roti teng teng. Dari kedua bahan tersebut akan menghasilkan sebuah roti teng teng.
Nah untuk proses pembuatannya tidak terlalu sulit. Tahap yang pertama yaitu sangrai kacang lalu ditumbuk, sembari melakukan tahap pertama panaskan terlebih dahulu wajan dengan api kompor kecil lalu masukkan gula kedalam wajan dan aduk sampai merata supaya tidak gosong.
Tahap berikutnya masukkan Page 2 kacang goreng yang sudah ditumbuk lalu aduk sampai menyatu dengan gula. Setelah itu diamkan beberapa saat kemudian angkat dan masukkan kedalam loyang yang ceper setelah itu diamkan dulu sampai dingin. Terakhir kamu tinggal potong potong rotinya sesuai selera.
Baca Juga: Makanan khas Mamuju yang unik dan lezat untuk Anda coba
4.Lawar ikan
Untuk makanan khas pulau Rote yang satu ini tentu saja kamu penasaran apa itu lawar ikan. Karena mungkin kamu jarang mendengar lawar ikan. Lawar ikan merupakan salah satu kuliner yang sangat diminati banyak orang. Lawar ikan ini dibuat dari ikan mentah.
Untuk bahan pembuatan lawar ikan cukup mudah yaitu bawang merah, bawang putih dan cabai rawit atau orang NTT sering menyebutnya Lombok. Kamu tau tidak makanan apa saja yang bisa dimakan dalam keadaan mentah tanpa dimasak?.
Di Indonesia terdapat beberapa jenis makanan dengan hidangan mentah yaitu ada naniura (Sumatera Utara), Lawa bale, (polewali mandar), gohu ikan(Ternate), rusip(Bangka Belitung) dan pacco (Sulawesi Selatan). Ternyata bukan hanya itu saja loh yang termasuk hidangan makanan mentah tapi ada juga dari kepulauan Rote,Nusa tenggara timur namanya lawar ikan.
Untuk lawar ikan ini diolah tanpa ada sentuhan api atau dengan kata lain tidak dimasak. Hah? Bagaimana bisa mengkonsumsi makanan mentah? Sebenarnya lawar ikan ini memang makanan yang berbahan mentah dan hasilnya juga tetap mentah.
Mungkin kamu merasa sangat aneh setelah mengetahui kebenaran nya, tapi itu lah keunikan yang dimiliki lawar ikan ini. Yang membuat kamu penasaran. Tapi walaupun lawar ikan ini termasuk makanan mentah, namun kalau soal rasa tidak perlu diragukan lagi. Untuk jenis ikan yang digunakan dalam kuliner ikan lawar ini bisa dengan ikan teri, ikan tongkol, dan lawar lele.
Namun untuk lawar ikan khas pulau Rote ini yang digunakan ialah ikan teri. Tahap pembuatan nya tergolong mudah yaitu cuci terlebih dahulu ikan teri yang kamu ingin buatkan. Tahap Kedua iris semua bahan yang sudah disediakan lalu padukan dengan ikan teri yang sudah bersih.
Kemudian tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya. Lalu aduk hingga merata. Lalu masukkan perasan jeruk nipis sebagai penambah rasa asam sesuai selera kamu. Setelah semuanya tercampur rata, masukkan lawar ikan kedalam toples lalu tutup rapi dan tunggu beberapa jam untuk bisa di nikmati.
Untuk ketahanan nya, lawar ikan ini bisa tahan sampai 2-3 hari. perlu kamu ketahui semakin lama lawar ikan ini disimpan, maka semakin enak rasanya karena bumbu bumbu nya semakin meresap kedalam ikan. Jadi jangan sampai lupa ya resep dan tahap pembuatan nya.
5. Se’i Daging
Hidangan satu ini tidak kalah enak dari hidangan lain khas Rote pamor nya pertama berkembang di kupang kemudian berlanjut ke beberapa kota besar di indonesia. Sajian se’i ini sangat memukau perhatian banyak orang. Sajian se’i berupa hidangan dari daging sapi dengan sambal dan kuah kaldu.
Sehingga se’i ini mempunyai cita rasa yang menggugah selera.Untuk proses pengolahan se’i ini yaitu dengan cara diasap. Proses pembuatan daging se’i dengan cara diasap itu menghabiskan waktu yang cukup lama yaitu kurang lebih 5-8 jam.
Sebelum diasap, irisan daging sapi dibubuhi terlebih dahulu, kemudian digantung atau diperas untuk mengurangi kadar airnya. Saat Proses pengasapan selanjutnya juga akan mengurangi lebih banyak kadar air.
Secara tradisional pengasapan ini se’i sapi menggunakan kayu Kosambi kayu jenis ini banyak tumbuh di Rote dan sering digunakan untuk bahan bangunan.
Asap dari Kosambi lah yang membuat warna merah daging se’i menjadi sempurna. Bagi kamu yang ingin mencoba mengolah se’i sapi di rumah tapi tidak ada kayu Kosambi, kamu bisa menggunakan kayu rambutan, kayu mangga, dan kayu apel.Se’i daging ini kan ada dua versi ada versi daging sapi dan versi daging ayam. kalau kamu yang lagi diet nggak bisa makan daging sapi, kamu boleh makan se’i versi daging ayam.
Jika kamu lagi diet tidak bisa makan kedua daging tersebut, ya kamu hanya bisa melihatnya saja. jadi memang terasa aromanya dapat banget ya, sempat-sempatnya dapat dari tekstur sendiri, dibilang lembut banget nggak ada yang beda sama semua ini.daging sapi yang diolah dengan berbagai bumbu dan rempah-rempah pilihan di Nusantara.
Bagi foodlovers yang ingin mencicipinya, tidak perlu jauh jauh ke pulau Rote Nusa tenggara timur. Karena hidangan ini sudah tersedia di beberapa kota di Indonesia. Tak hanya itu saja, kamu juga bisa menyajikannya sendiri dirumah karena bahannya tidak terlalu sulit untuk ditemukan.
Untuk menjadikan hidangan semakin lengkap, kamu tinggal menambahkan sambal lu’at yang bercita rasa pedas dan asam manis. Hah? Sambal luat?Ya, sambal lu’at adalah soulmate se’i daging terbaik. Sambal lu’at ini adalah sambal olahan dari daerah Nusa tenggara timur.
Sambal lu’at ini menjadi salah satu sambal khas di daerah tersebut. Memang untuk soal bahannya tidak beda jauh dari sambal yang biasanya kamu buat dirumah, namun perlu kamu ketahui kalau sambal lu’at ini bukan hanya berbahan cabai, dan bahan umum lainnya.
Tapi ada tambahan bahan yang menjadi pelengkap sambal ini sehingga rasanya beda dari sambal lain. Bahan tambahan lain yang digunakan yaitu daun Siba dan daun kemangi sehingga menumbuhkan aroma yang sangat khas.
6. Jagung Bose Rote
Jagung Bose merupakan makanan hasil olahan dari masyarakat aslinya NTT termasuk di kepulauan rote. Jagung Bose ini sangat banyak dinikmati dari berbagai kalangan, baik dari kalangan pemuda, kalangan yang tua bahkan anak-anak.pastinya penasaran kan apa itu jagung Bose?.
Jagung bose adalah jagung yang dikeringkan kemudian dibuang kulit arinya yang berwarna kuning, setelah itu biji jagungnya ditumbuk kemudian dimasak dengan aneka kacang-kacangan. jika kita tidak memiliki jagung Bose kita bisa menggantinya dengan jagung manis rasanya tetap sama-sama enak mau tahu cara dan proses membuatnya.
Yuk simak penjelasan berikut ini. bahan-bahan dasarnya yaitu jagung Bose dan kacang nasi. Yang dimaksud Kacang nasi ini sama seperti kacang hijau, kacang merah, kacang putih, kacang koro, kacang buncis, dan kacang kedelai dan kacang lainnya. Jadi untuk membuat jagung Bose kamu bisa memilih diantara beberapa kacang nasi tersebut sesuai selera kamu.
7. Gula Air Rote
Gula air Atau gula merah adalah hasil olahan dari bunga pohon lontar. biasanya bunga pohon lontar diolah menjadi minuman merah atau gula merah padat. Akan tetapi di Pulau Rote ndao Nusa tenggara timur, sadapan bunga lontar diolah menjadi gula cair atau sering disebut gula air rote.
Sekilas gula air Rote ini hampir mirip seperti madu karena sama sama memiliki warna merah agak ke cokelat cokelatan. Memang madu dan gula air ini sama sama manis tapi asal pembuatannya berbeda beda dimana kalau madu dibuat dari sarang lebah sedangkan gula air dibuat dari pohon lontar.
Penasaran seperti apa prosesnya ? Simak penjelasan berikut . Diantara tumbuhan gurun berduri di Pulau Rote ndao Nusa tenggara timur pohon lontar merupakan salah satu tumbuhan yang tumbuh subur. pohon lontar ini lama dijadikan sebagai salah satu sumber kehidupan masyarakat setempat yaitu dengan mengolahnya menjadi sebuah gula cair. Hasil sadapan pohon lontar telah lama dimanfaatkan masyarakat menjadi minuman nila yang manis dan menyegarkan atau menjadi gula merah adat NTT.
Untuk mendapatkan nira dari bunga lontar yaitu dengan memanjat pohon lontar. Biasanya hasil olahan dari pohon lontar ini dijual masyarakat setempat dengan harga yang tidak terlalu mahal.
Untuk proses pengolahan nya, membutuhkan waktu yang cukup lama yakni selama 2 jam. dalam satu kali olahan biasanya masyarakat setempat menghasilkan kurang lebih 2 botol. Jadi bagi kamu yang penasaran rasa nya, jangan ragu untuk membelinya. Karena gula air Rote ini sudah ada dijual.
Itulah beberapa makanan khas yang lezat dan unik yang berasal dari pulau Rote, Nusa tenggara timur. Jadi jika kamu sedang berkunjung kesana jangan lupa untuk menikmati makanan khas Rote ini jalan lupa membawa duit yang banyak supaya kamu bisa menikmati makanan khas Rote ini sepuasnya.
Jika kamu tidak bisa menikmati satu menu, kamu bisa menikmati semua menunya. Jika kamu tidak bisa menikmatinya langsung ke pulau rote, kamu bisa membuatnya sendiri dirumah.
Baca Juga: Makanan khas Gorontalo yang unik dan lezat untuk Anda coba