Tempat wisata di Jember menjadi pilihan banyak orang ketika liburan telah tiba. Jember termasuk ke dalam salah satu kabupaten yang ada di dalamnya. Kabupaten Jember ini terdiri dari 31 kecamatan, 22 kelurahan dan 226 desa. Dengan luas wilayah yang mencapai hingga 3.306,689 km2 dan jumlah penduduk pada tahun 2020 mencapai 2.536.729 jiwa, Kabupaten Jember ini juga termasuk kabupaten tua di Jawa timur dan terletak di wilayah tapal kuda.
Batas wilayah kabupaten Jember di bagian selatan berbatasan langsung dengan samudera Hindia, bagian barat berbatasan dengan kabupaten Lumajang, di bagian timur berbatasan dengan kabupaten Banyuwangi, dan pada bagian Utara berbatasan dengan kabupaten Probolinggo dan kabupaten Bondowoso. Baiklah tanpa membahas lebih dalam lagi kita lanjut dengan tempat wisata yang menarik.
Berikut 7 tempat wisata di kabupaten Jember yang unik dan wajib untuk dikunjungi.
1. Pantai watu ulo
Pantai watu ulo menjadi wisata yang banyak diminati oleh masyarakat Jember sendiri dan juga para wisatawan, lokasi pantai watu ulo ini berada di sumberejo, kecamatan ambulu, kabupaten Jember, Jawa timur. Arti watu ulo adalah batu ular, nama ini diberikan kepada pantai yang indah karena memang terdapat sebuah batu yang memanjang berada di pinggiran pantai yang menjorok ke laut dan memiliki bentuk seperti sisik ular, batu ini seolah menjadi sebuah jembatan alami di pantai ini juga keberadaan batu ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang datang.
Pantai watu ulo masih menjadi bagian dari pantai selatan pulau Jawa, namun jika pada umumnya pantai di selatan pulau Jawa ini memiliki warna pasir yang putih, di pantai watu ulo ini kamu akan menyaksikan keindahan pasir berwarna hitam dengan teksturnya yang lembut dan ombak yang cukup besar, perbedaan ini juga menjadi sebuah daya tarik sendiri untuk pantainya.
Keberadaan pantai watu ulo ini juga mampu menarik perhatian wisatawan dari mancanegara oleh keunikan yang dimilikinya selain terdapat batu yang unik juga pasir berwarna hitam masih banyak lagi daya tarik yang lebih memikat seperti tradisi Larung sesaji atau biasa disebut petik laut. Pantai ini memiliki sejarah yang melegenda dan juga aura mistis yang cukup kuat, cerita yang melegenda ini memiliki banyak versi namun pada kesimpulan nya adalah bahwasanya Watu ulo ini terbentuk dari seekor ular ataupun naga yang berukuran sangat besar dan terpotong menjadi tiga bagian.
Bagian kepalanya berada di Banyuwangi, bagian ekor berada di Jawa tengah dan bagian badan berada di Jember sendiri namun belum ada yang mampu untuk membuktikan kebenaran dari cerita tersebut. Berkunjung ke pantai tentu kita ingin berenang, dan di pantai watu ulo ini kamu bisa melakukan kegiatan berenang walaupun ombaknya cukup besar kamu bisa berenang di antara bukit dan batu ular.
Di pantai watu ulo ini juga bersandar perahu yang bisa kamu sewa untuk menikmati keindahan pantai dengan lebih leluasa, banyak spot foto menarik dengan gaya kekinian yang bisa kamu unggah di media sosial kamu. Jika penasaran dengan fasilitas yang tersedia, pantai watu ulo ini telah menyediakan fasilitas yang lengkap dan mampu membuat pengunjung merasa nyaman.
Tidak jauh dari area pantai ini kamu juga akan menemukan penginapan. Jika menjadikan kota Jember sebagai tujuan wisata jangan sampai pantai watu ulo ini terlewatkan, sebab keindahan yang dipaparkan sangat lah indah dan juga untuk tiket masuk pantai ini masih sangat terjangkau yaitu hanya 10.000 rupiah saja murah bukan.
2. Bukit Samboja
Bukit Samboja merupakan tempat wisata di Jember yang menarik untuk kamu kunjungi ketika liburan telah tiba. Lokasinya berada di dusun Payangan, watu ulo, Sidomulyo, sumberejo, kabupaten Jember, Jawa timur. Lokasinya yang strategis menjadikan tempat ini mudah untuk diakses sekaligus keindahan yang mampu menarik perhatian.
Di bukit Samboja ini kamu akan menyaksikan pemandangan alam yang masih indah dan terjaga. Bukit Samboja ini berdekatan sekali dengan salah satu pantai di Jember, pantai itu bernama pantai Payangan sehingga ketika matahari akan terbenam maka bukit ini adalah tempat yang sangat cocok untuk menikmati keindahan nya.
Fasilitas yang tersedia pada bukit ini masih belum lengkap karena dikelola oleh warganya namun meskipun demikian berkunjung ke bukit ini tidak akan membuat pengunjungnya merasa kecewa apalagi masalah keindahan yang tidak perlu diragukan lagi. Jika kamu ingin berkunjung ke bukit Samboja ini jangan lupa untuk membawa kamera sebagai pelengkap hari libur dengan mengabadikan momen yang indah di bukit ini.
Bersantai sambil menikmati air kelapa muda asli dan angin sepoi-sepoi yang menyapa juga merupakan kegiatan yang harus kamu coba ketika berada di bukit Samboja nan indah ini. Untuk harga tiket sebenarnya tidak memakan biaya apapun namun hanya akan membayar biaya untuk parkir kendaraan, yaitu sekitar 10.000 rupiah.
3. Pantai Papuma
Wisata alam selanjutnya yang akan kita bahas tentang keindahan salah satu pantai di Jember, yaitu pantai Papuma. Pantai Papuma ini juga menjadi tempat wisata yang ramai dikunjungi baik pada saat hari libur maupun saat hari biasa karena tempatnya yang indah sehingga sangat cocok dijadikan sebagai tempat menghilangkan suntuk dan rasa lelah.
Lokasi keberadaan pantai Papuma ini tidak terlalu jauh dari pusat kota Jember hanya sekitar 45 km saja, atau lebih tepatnya berada di desa lojejer, kecamatan Wuluhan, kabupaten Jember, Jawa timur. Sebenarnya kata Papuma ini merupakan singkatan dari pasir putih malikan namun masyarakat lebih mudah untuk mengucapkan Papuma, Tidak hanya dikenal sebagai pantai Papuma saja tempat ini juga dikenal sebagai tanjung Papuma karena daratannya yang menjorok ke laut seperti tanjung.
Ciri khas sekaligus menjadi daya tarik sendiri bagi pantai ini adalah karang besar yang seperti pulau dan berjumlah tujuh buah. Uniknya lagi karang besar tersebut masing-masing mempunyai nama salah satu karang nya bernama pulau Nusa Barong dan pulau kodok karena bentuknya mirip seperti kodok. Pantai ini ternyata memiliki mitos yang salah satunya adalah gua Lawa yang dimana hanya akan terlihat ketika air sedang surut saja.
Meskipun Pantai ini memiliki ombak yang cukup tenang namun bagi kamu yang berkunjung harus tetap berhati-hati karena karang yang besar dan kasar bisa melukai kaki. Di pantai Papuma ini kamu bisa membeli ikan para nelayan yang baru saja dapat sambil menikmati keindahan pantai yang luar biasa ini.
Jika kamu berminat untuk mendatangi tempat ini harga tiket masuk yang akan dikeluarkan sangat ramah di kantong yaitu hanya 7000 rupiah saja dana akan ada biaya tambahan untuk parkir kendaraan yang tentunya juga masih sangat terjangkau. Intinya jika kamu ingin menjadikan pantai Papuma ini sebagai tujuan wisata ketika berlibur, dipastikan kamu tidak akan menyesal.
4. Air Terjun Antrokan
Wisata air terjun Antrokan yang letaknya berada di desa manggisan kecamatan tanggul, kabupaten Jember, Jawa timur atau hanya sekitar 35 km dari arah barat kota Jember atau sekitar 1 jam perjalanan. Air terjun Antrokan ini masih sangat terjaga keasriannya sehingga membuat siapa saja yang berkunjung atau singgah di tempat wisata ini pasti akan merasakan kenyamanan dan tentunya sangat cocok untuk tempat wisata bersama keluarga juga sahabat ketika badan dan pikiran sudah terasa penat dan lelah.
Para bebatuan yang ukurannya cukup besar dibasahi oleh air terjun yang mengalir jernih serta bagian kiri dan kanan pada air terjun terdapat tumbuhan rumput hijau yang segar dan menyegarkan mata juga angin yang berhembus pelan menyapa setiap para pengunjungnya membuat mereka yang datang akan selalu betah untuk berlama-lama.
Jika kamu datang ke tempat wisata air terjun Antrokan ini kamu sebaiknya selalu menjaga kebersihan lingkungannya dengan tidak membuang sampah, seperti plastik bekas makanan yang kalian bawa dari luar. Tujuan nya agar tempat ini selalu terjaga sehingga bisa dinikmati keindahannya kapanpun dan oleh siapapun dan kalau bisa tempat ini semakin di kembangkan baik oleh pemerintah maupun masyarakat setempat akan semakin menarik perhatian banyak wisatawan.
Untuk kamu yang ingin berkunjung ke tempat ini kamu tidak akan membayar uang tiket untuk masuk namun hanya membayar untuk parkir kendaraan saja. Jangan sampai lupa untuk membawa kamera untuk memotret keindahan yang alami ini yah.
Baca Juga: Tempat wisata di Gresik yang menarik dan terbaik untuk kamu kunjungi
5. Pemandian Patemon
Wisata yang satu ini sudah banyak dikenal oleh masyarakat namanya pemandian Patemon, tempat ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat berlibur bersama keluarga. Lokasi waterpark Patemon ini berada di Krajan II, kecamatan tanggul, kabupaten Jember, Jawa timur. Berada di pemandian Patemon ini kamu bisa bermain air dengan berbagai macam wahana menarik yang seru untuk dicoba.
Tidak hanya pada wahana nya saja di sini kamu juga bisa menemukan spot foto yang menarik untuk di unggah di media sosial kamu dan juga bisa sebagai foto kenang-kenangan yang indah. Tempat ini sangat ramai dikunjungi baik pada hari biasa dan apalagi jika hari libur tiba Maka akan lebih ramai. Fasilitas yang disediakan oleh waterpark Patemon ini telah mampu membuat para pengunjung nya merasa nyaman dan betah berlama-lama.
Berenang dan bermain salah satu wahana dengan airnya yang jernih menjadikan pikiran kamu tenang setelah lama lelah bekerja. Jika setelah lama atau asik bermain air tentunya perut pun akan merasa lapar, namun tenang saja jika kamu tidak membawa bekal karena di tempat wisata ini juga telah menyediakan tempat makan. Untuk tiket masuk ke tempat wisata yang satu ini kamu akan mengeluarkan uang senilai 5000 rupiah dan telah bebas untuk mencoba setiap wahana yang telah tersedia.
6. Teluk Love
Wisata ini bernama teluk Love atau teluk cinta yang berlokasi di jl. Ambulu, watu ulo, Sidomulyo, Sumberejo, Jember, Jawa timur. Jika kamu berkunjung ke teluk Love ini kamu akan menyaksikan dua keindahan sekaligus yaitu teluk Love sendiri juga pantai Payangan, sebab teluk Love sendiri menjadi salah satu spot yang ada di pantai Payangan.
Untuk menyaksikan keindahan teluk Love yang lebih jelas lagi kamu bisa mendaki bukit yang ada di sebelah timur pantai Payangan bukit tersebut bernama bukit Suroyo atau yang biasa disebut oleh masyarakatnya sebagai bukit domba karena, masyarakat setempat melepaskan para domba mereka di bukit tersebut.
Banyak sekali keindahan yang bisa kamu lihat di teluk Love ini, selain pemandangan ketika dalam perjalanan menuju bukit Suroyo seperti bermain pasir hitam di pantai Payangan salah satu bermain pasir tersebut kamu bisa menaiki kuda untuk mengelilingi sekitaran pantai, serta yang di nanti-nanti adalah mengabadikan momen matahari terbenam di bukit yang bernuansa romantis ini.
Tempat ini juga sering dijadikan sebagai tempat melakukan foto prewedding tentu saja itu karena keindahan yang dimiliki tempat ini tidak diragukan lagi. Fasilitas yang tersedia di teluk love ini telah mampu memanjakan pengunjung seperti gazebo yang telah tersedia juga warung yang menyajikan menu andalan seafood sebab sebagian besar masyarakat desa Payangan ini merupakan nelayan dan kamu bisa melihatnya dari perahu yang bersandar di laut dan ini juga menampakkan suatu keindahan tersendiri.
Tiket masuk ke wisata teluk Love ini hanya sekira 7.500 rupiah saja, untuk kamu yang hobi berfoto dan memotret keindahan alam tempat ini juga akan menyajikan banyak spot menarik yang bisa kamu coba. Waktu beroperasi wisata di mulai dari pukul 05.00- 19.00 WIB.
Baca Juga: Tempat wisata di Bondowoso yang terbaik untuk kamu kunjungi
7. Air Terjun Anjasmoro
Nama wisata yang satu hampir mirip dengan nama seorang artis yaitu Anjasmara. Lokasinya tempat wisata ini berada di desa Sumbersalak, kecamatan Ledokombo, kabupaten Jember, Jawa timur. Untuk sampai di tempat wisata ini kamu harus sedikit bersabar karena desa Sumbersalak sendiri sangat jauh dari pusat kota dan jika telah sampai di desa Sumbersalak kamu masih harus menempuh jalan yang bebatuan untuk sampai ke air terjun Anjasmoro ini.
Walaupun waktu dan jarak yang diperlukan cukup menguras tenaga namun setelah kamu sampai semua lelah akan terbayarkan. Ternyata air terjun yang indah ini juga memiliki mitos yang dipercaya masyarakat sekitar nya. Dimana pada pada zaman dahulu di kerajaan Majapahit ada seorang Perwira militer yang bernama Minak Jinggo dan ada seorang yang sakti yang berkuasa di Blambangan, yang menjadi ancaman bagi kerajaan Majapahit yang bernama menang Jinggo.
Kemudian sang perwira militer dari kerajaan Majapahit ini ingin melakukan serangan pendahuluan untuk demi keberlangsungan kerajaan Majapahit namun, rupanya niat sang suami kurang direstui oleh sang istri yang bernama kencana Wungu. Kemudian tibalah saat mereka berdua akhirnya pun berpisah yang mana tempat itu sekarang menjadi tempat air terjun Anjasmoro, sedangkan air terjun nya berasal dari air mata sang istri yang menangis, Tapi itu hanya mitos. Tidak hanya sebuah cerita yang menjadi daya tarik bagi wisata air terjun Anjasmoro ini melainkan keindahan alam yang dimiliki oleh sekitar air terjun yang menawan.
Airnya yang jernih dan sejuk membuat kita serasa ingin mencoba dan merasakan langsung kesejukan air dan alam asri yang menyegarkan. Jadi jangan lupa untuk menjadikan air terjun Anjasmoro ini. Dari beberapa tempat wisata di atas bisa kamu jadikan sebagai tujuan untuk berlibur ke kota Jember ketika hari libur datang dan akan lebih menyenangkan dan lebih seru jika bersama keluarga maupun sahabat.
Ketika hari libur tentunya menjadi saat yang paling cocok dan ditunggu-tunggu oleh anak-anak untuk bermain, waktu bersama keluarga dan untuk lebih dekat bersama keluarga tercinta salah satu cara agar bisa lebih menyenangkan kamu bisa berkunjung ke suatu tempat yang indah sambil menyantap makanan dan kota Jember menjadi wilayah atau tempat yang wajib kamu coba.