15 Tempat Wisata di Tebing Tinggi yang Menarik Untuk Dikunjungi

Tempat Wisata di Tebing Tinggi

Kota Tebing Tinggi merupakan salah salah satu kota madya di Sumatra Utara, terletak di tengah-tengah Kabupaten Serdang Bedagai. Untuk menuju kota ini, hanya dibutuhkan sekitar 1 jam 24 menit dari Kota Medan dengan mengendarai mobil.

Apa yang dapat aku temukan di kota ini? Eitsh…. Jangan khawatir, kota ini menyimpan berbagai tempat wisata yang harus kamu kunjungi loh. Ada banyak sekali tempat wisata alam maupun buatan yang akan memanjakan mata kalian.

Tempat wisata di Tebing Tinggi sangat cocok buat kaliang yang ingin menghilangkan penat sehabis bekerja, cocok juga buat kalian yang ingin punya Quality time dengan keluarga tercinta,dan tentunya sangat cocok buat anak muda yang ingin mengabadikan masa mudanya Bersama teman-teman.

Gak sabar kan apa aja tempat wisata itu. Nih aku kasi tau sama kalian.

1. Waterpark Gundaling

Waterpark Gundaling merupkan salah satu tempat wisata di tebing tinggi
Sumber: Fb_Elpina Manik

Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi pertama yang paling popular di kota ini yaitu Waterpark Gundaling. Buka mulai pukul 08:00 hingga 16:00, kalian bisa menikmati seluruh waktu untuk bermain, berenang atau hanya sekedar berendam sambil menghilangkan stress dan penat sehabis bekerja. Hanya membayar tiket masuk sebesar RP 10.000 kalian bisa menikmati seluruh fasilitas yang telah disediakan seperti toilet, tempat duduk dan wahana air.

Waterpark Gundaling buka setiap hari, jadi kalian yang hanya punya libur tertentu, tetap bisa merasakan segar dan sejuknya air di tempat ini. Ada juga pemandian air hangat loh buat kalian yang ingin merilekskan seluruh tubuh. Jadi tunggu apalagi sobat, Waterpark Gundaling menantimu setiap saat.

Catat ya! Tempat wisata ini terletak di Jl. Soekarno Hatta LK III, Tambangan, Kec. Padang Hilir, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20631.

2. Taman Kota Tebing Tinggi

Tempat Wisata di Kota Tebing Tinggi selanjutnya, kalian bisa berkunjung ke Taman Kota Tebing Tinggi. Terletak di Jalan Diponegoro, Rambung, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 200631.

Seperti taman kota umumnya, taman kota Tebing Tinggi ini juga dibuat untuk menambah keindahan kota dan juga untuk mengurangi polusi udara dengan ditanamnya berbagai jenis pohon.

Nah, buat kalian yang ingin menyenangkan hati keluarga, tempat ini sangat cocok buat kalian. Disini kalian bisa bermain, bersama anak-anak, sebaya atau sekedar duduk santai di bawah pepohonan. Untuk anak-anak sangat banyak pilihan permainan seperti seluncuran, ayunan dan sebagainya. Buat kalian yang ingin melatih otot juga sangat cocok di taman ini. Kalian bisa bermain voli, senam, joging atau sekedar jalan santai.

Banyak juga spot foto bagus loh buat kamu yang ingin mengabadikan momen kebersamaan. Untuk masuk ke tempat ini gratistis. Kalian hanya cukup membayar parkir sekitar Rp 2000 an. Tapi tepat ingat ya untuk menjaga taman kota ini agar tetap terlihat indah dan asri. Pasti bisa dipastikan, kalian bakalan berkunjung lagi ke taman ini.

3. Bah Bolon Arung Jeram

Gambar Bah Bolon Arung Jeram
Sumber: Ig_Shelly Yan

Kabar baik buat kalian sob pecinta advanture. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang satu ini akan menawarkan pengalaman yang tak terlupakan bagi kalian. Berada di Desa Buluh Duri, Sipispis, Kab. Serdang Bedagai, Sumatera Utara, 20993.

Mau menguji adrenalin? Ya Bah Bolon Arung Jeram. Gak perlu kawatir bagi kalian yang mau menantang diri, di sini kalian bakalan ditemenin sama professional nya loh sebagai pemandu kalian.

Savety ngak? Ya pasti, kalian akan diberikan alat pengaman kepala dan juga baju pelampung. Mengarungi derasnya sungai, mendayuh,bernyanyi dan berteriak bisa membantumu mengurangi beban di hati. Jadi jangan takut ya. Semangat kalian juga akan bertambah dengan mendengar gemuruh arus air dan kicauan burung di dekitar sungai. Untuk raffting kalian bisa memesan paket terlebih dahulu ya dengan berbagai pilihan durasi yang sudah tertera.

Merasa tertantang? Yuk kita coba.

4. Museum Kota Tebing Tinggi

JAS MERAH, “Jangan Sekali-kali Meninggalkan Sejarah”. Pasti istilah ini udah tertanam di benak kalian kan? Jadi kali ini jalan-jalannya ke museum ya. Banyak perjuangan yang harus kita inget kembali.

Nah di sini di Kota Tebing, kita juga bisa belajar sejarah sambil mengenang perjuangan pahlawan terdahulu kita. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang satu ini terletak di JL. Kotamadya, Kota Tebing Tinggi Lama, Kec. Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20616.

Banyak sekali koleksi peninggalan sejarah yang bis akita temui loh, ada berbagai jenis senjata, uang koin lama, foto-foto peninggalan Kerajaan Padang dan juga benda benda peninggalan zaman Belanda dan Jepang. Kalian bisa juga bertanya sekedar mengorek info dari peninggalan peninggalan tersebut dari petugas penjaga museum.

Museum ini terbuka untuk umum dari Senin sampai Sabtu mulai pukul 08:00 pagi hingga pukul 04:00 sore. Untuk masuk ke museum ini, kalian hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp 5.000. So, yuk belajar sejarah lagi.

5. Taman Revolusi Mental Tebing Tinggi

Gambar Taman Revolusi Mental Tebing Tinggi
Sumber: Fb_Erniuli Purba

Eits… Jangan salah, ini tidak sepenuhnya seperti yang kalian pikirkan kok. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi Kali ini memang memiliki nama yang cukup ekstrim. Tapi taman ini tak jauh berbeda dengan Taman Kota Tebing Tinggi.

Terletak di Rambung, Kec. Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20616. Di sini kalian bisa menghilangkan rasa bosan bersama teman atau keluarga. Untuk masuk ke tempat wisata ini tidak perlu merogoh kocek loh alias gratis. Tapi kalian tetap harus membayar parkir ya, biayanya Cuma Rp 2.000 an aja.

Di sisni juga banyak spot foto menarik buat kebutuhan dunia mayamu loh. Jadi tunggu apalagi sob?

6. Bayu Lagoon

Gambar dari Bayu Lagoon
Sumber: IG_ID ELKEN GLOBAL

Selanjutnya ada Bayu Lagoon di Jl. Yos Sudarso, Tj. Marulak, Rambutan, Sri Padang, Rambutan, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20998. Bayu Lagoon merupakan tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang menyediakan retoran dan taman rekreasi berupa wahana air.

Tempat wisata ini memiliki 3 kolam renang dengan seluncuran di salah satunya. Setelah kalian Lelah bermain Bersama keluarga tentunya sangat diuntungkan dengan disediakannya sebuah restoran yang dapat mengisi kembali energi anda sebelum kembali ke rumah.

Untuk bisa masuk ke Bayu Lagoon, kalian hanya perlu membayar sebesar Rp 10.000. tempat wisata yang satu ini buka lebih lama, yakni dari pukul 08:00 hingga pukul 22:00. Jadi buak sobat yang bekerja sampai sore, tetap bisa menyempatkan ke Bayu Lagoon untuk melepaskan kejenuhan setelah seharian bekerja.

7. Istana Negri Padang

Kalian pasti inginkan melihat keunikan bagunan zaman dulu, apalagi yang namanya istana. Nah, kali ini ada rekomendasi tempat wisata juga buat kalian yang memenuhi syarat di atas.

Istana Negri Padang adalah jawabannya. Tempat wisata di Kota Padang kali ini akan memanjagakan mata kalian dengan arsitektur bangunan istana yang sangant unik. Istana ini merupakan peninggalan Kerajaan Padang yang dibagun pada masa pimpinan Raja Tengku H. Muhammad Nurdin pada tahun 1800-an.
Meskipun sudah mengalami renovasi, tapi istana ini tetap mempertahankan bentuk aslinya. Jadi bagi kalian yang ingin memiliki background foto yang bagus, kalian bisa berfoto di depat istana ini. Istana ini buka mulai pukul 09:00-15:00 setiap hari kecuali hari Jumat.

Tempat wisata yang satu ini terletak di Bandar Utama, Kec. Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20998. Jadi jangan sampai terlewatkan ya.

8. Taman Rekreasi Lubuk Indah

Gambar Taman Rekreasi Lubuk Indah
Sumber: Fb_Yunan Napitupulu

Berbeda halnya dengan Water Mark Gundaling, Taman rekreasi Lubuk Indah ini hanya menawarkan kolam renang yang cocok buat kamu bagi yang ingin belajar berenang atau melatih otot ototmu agar tidak kaku.

Namun taman rekreasi Lubuk Indah ini juga menyediakan kolam pancing bagi kalian yang enggan berenang atau yang sedang menunggu keluarga atau teman yang sedang berenang. Untuk menikmati tempat wisata yang satu ini, kalian hanya merogoh kocek seberar Rp 10.000 per orang.

Tempat wisata di Kota Tebing yang satu ini beralamat di Lubuk Baru, Kec. Padang Hulu, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara.
Tunggu apa lagi? Yuk berenang.

9. Bendungan Sie Padang

Lagi lagi tempat wisata gratis, pasti diburu dong. Ya tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang satu ini banyak diburu masyarakat untuk bersantai ria sembari menikmati pemandangan sungai yang indah di temani jajanan ringan yang banyak dijual di pinggir jalan.

Berada di Kuta Baru, Kec. Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, 20998, bendungan ini sangat memikat jiwa anak muda untuk berkunjung bersama para sahabat. Tapi buat kalian yang ingin family time juga sangat cocok datang ke tempat ini untuk sekedar menikmati senja dan angin sepoi-sepoi yang menambah suasana harmonis. Bendungan ini merupakan bendungan irigasi.

So, sudah bendungan ini udah bisa masuk ke list tempat wisatamu selanjutnya.

10. Perpustakaan Kota Tebing Tinggi

Gambar Perpustakaan Kota Tebing Tinggi
Sumber: IG_Satria Sinaga

Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi ini pasti cocok buat kamu yang gemar membaca. Perpustakaan ini menyediakan berbagai jenis buku mulai untuk anak hingga dewasa. Perpustakaan ini dikelola oleh Dinas Perpustakaan Kota Tebing Tinggi. Berada di Jl. Sutomo, Tebing Tinggi Lama, Kec. Tebing Tinggi Kota, Kota Tebing Tinggi, Sumateras Utara, 20616.

Perpustakaan itu terbuka untuk umum ya, jadi siapa pun kalian yang ingin membaca akan disambut ramah di perpustakaan ini.

Luangkan waktumu untuk membaca ya.

11. Masjid Raya Nur Ardin

Ig_Mhd_Efendi10
Buat kalian yang suka wisata religi, Mesjid Raya Nur Ardin adalah pilihan yang tepat buat kalian. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang satu ini juga merupakan peninggalan sejarah loh dan juga merupakan masjid tertua di Kota Tbing Tinggi. Dibagun pada tahun 1861 oleh Tengku Haji Muhammad Nurdin sebagai Raja Kerajaan Padang pada masanya.

Namun sangat disayangkan karena renovasi masjid ini sangat jauh dari struktur aslinya. Dahulu masjid ini dibangun dengan menggunakan kayu, namun karena berbagai alas an, maka masjid ini direnovasi menjadi bangunan beton.

Masjid ini tetap difungsikan sebagai tempat ibadah. Di sini selain bisa sholat buat kalian umat muslim juga disediakan grosir buat membeli perlengkapan sholat dan juga buat oleh oleh di bawa pulang.

12. Green Hell

Siapa sangka tempat pembuangan sampah disulap menjadi tempat wisata. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi ini Bernama Green Hell. Nama yang keren bukan? Dahulunya Green Hell ini merupakan tempat pembuangan sampah yang telah di pernak menjadi tempat wisata yang begitu indah.

Tempat wisata yang berada di Jl. Baja, Kota Tebing Tinggi ini menawarkan berbagai spot foto yang menarik ditambah bukit bukit hijau mungil yang indah membuat orang tidak percaya dahulunya tempat ini merupakan tempat pembuangan sampah.

Agar semakin percaya, disini pengunjung juga bisa belajar cara mendaur ulang berbagai jenis sampah agar tidak mencemari lingkungan dan juga bisa berkontribusi untuk mengumpulkan beberapa sampah yang masih bertebaran untuk semakin memperindah tempat wisata ini.

Green Hell ini buka mulai pukul 3 sore hingga 6 sore setiap harinya. Jadi kalian bisa bersantai sambil menikmati sunset yang indah. Menarik bukan?

13. Sri Mersing

Gambar dari Sri mersing
Sumber: Ig_GLXI Band

Sri mersing merupakan tempat wisata berupa lapangan yang sering digunakan sebagai tempat kumpul anak muda dan juga tempat bersantai bagi semua kalangan. Tempat ini sering dijadikan tempat pelaksanaan event.

Salah satu yang menarik dari Sri Mersing ini yaitu kalian bakal menemukan sebuah tugu yaitu Tugu 13 Desember. Sebuah tugu bersejarah penjajahan yang berisikan jenazah para penjajah yang menjadi korban pada hari bersejarah 13 Desember yang menjadi asala muasal nama tugu tersebut.

Buat kamu pecinta senam sangat cocok dilaksanakan di Sri Mersing ini. Dan buat kalian pecinta street food, Sri Mersing bakalan memanjakan lidahmu.
Sri Mersing ini terletak di Jl. Merdeka No. 2, Rambung, Kec. Tebing Tinggi, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20616.

14. Pemandian Batu Nongol

Tempat wisata yang satu ini berada di Buluh Duri, Kec. Sipispis, Kab. Serdang Bedagai, Sumatera Utara,20993. Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi merupakan sebuah sungai yang memiliki keindahan alam yang sangat luar biasa. Kalian bisa menikmati pemandangan sungai dengan bebatuan yang indah, pegunungan dan juga persawahan.

Untuk menikmati tempat wisata ini, kalian tidak perlu membayar.
Sesuai namanya, Pemandian Batu Nongol ini merupakan Sungai yang terdapat batu berbagai jenis ukuran yang seolah olah timbul dari tengah-tengah sungai.

Meskipun indah, perjalanan menuju tempat ini tidak semulus harapan sebab objek wisata yang satu ini belum mendapat perharian penuh dari pemerintah daerah. Meskipun demikian keindahan alam yang seolah-olah belum terjamah ini akan memberikan keindahan alam alami buat para pengunjung.

Penasaran dengan sensasi sungai berbatu ini?

15. Kolam Pancing Merbau

Tempat wisata di Kota Tebing Tinggi yang yang terakhir adalah Kolam Pancing Merbau. Bagi kalian pecinta pancing mania, kalian bisa berkuncung ke tempat wisata yang satu ini. Terletak di Jl. Danau Singkarak, Padang Merbau, Kec. Padang Hulu, Kota Tebing Tinggi, Sumatera Utara, 20628.

Kolam pancing ini menyuguhkan kolam yang luas dengan ikan siap memakan umpan kalian. Kolam pancing ini juga dikelilingi pepohonan yang menambah keasrian kolam. Pemancing juga dapat berteduh dibawah pondok pondok yang sudah disediakan di pinggir kolam sambil menanti dilahapnya umpan. Buat ikan yang berhasil kalian pancing dapat dibawa pulang, tentunya dengan membayar harga.

Bingung di waktu senggang? Ya mancing aja.

So, buat kalian yang masih bingung liburannya ingin kemana, 15 tempat wisata di atas sangan direkomendasikan buat kalian. Kalian bisa menyusun itinerary berdasarkan hal-hal yang ingin kalian lakukan. Misalnya hanya wisata religi atau wisata edukasi atau bahkan wisata adventure. Akan lebih bagus jika kalian memadukan nya juga. Kalian bisa mendapat berbagai jenis pengalaman yang memorable.

Tempat wisata di atas juga murah meriah loh. Jadi tunggu apa lagi? Spent your time untuk hal hal yang bermanfaat ya.

Baca Juga: Tempat Wisata di Gunungsitoli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses cookies to offer you a better browsing experience. By browsing this website, you agree to our use of cookies.